Rekomendasi Jajanan Pasar Malam yang wajib kamu coba pasar malam menawarkan berbagai macam makanan yang enak dan menggugah selera. Di Indonesia, pasar malam sering kali menjadi tempat yang ramai dengan berbagai jenis jajanan tradisional. Pasar Malam adalah pasar yang hanya buka pada malam hari untuk melakukan transaksi jual beli.
Pada umumnya pasar malam lebih menyerupai festival maupun karnaval di mana permainan dan wahana yang tersedia banyak permainan anak-anak. Pasar malam pada umunya buka pada sore hingga malam hari, sering kali dimulai sekitar pukul 17.00 atau 18.00 dan berlanjut hingga larut malam, bahkan sampai tengah malam di beberapa tempat.
JAJANAN PASAR MALAM YANG WAJIB KAMU COBAIN
Berikut ini beberapa contoh makanan yang dapat kamu cobain ketika kamu berkunjung ke pasar malam sebagai berikut:
1. Gulali
Gulali yang di jual di pasar malam umumnya memiliki warna yang mencolok, gulali yang di jual saat ini memiliki bentuk dan karakter yang unik-unik. Biasanya gulali tradisonal terbuat dari gula jawa atau gula merah yang di pekatkan.
2.Telur Gulung
Makanan tradisional Indonesia di mana telur di goreng kemudiaan dan di gulung menggunakan tusuk sate atau yang terbuat dari bambu. Makanan ini juga dijual di pedagang kaki lima dan di sekitaran sekolahan.
3. SostelĀ
Sostel adalah sajian makanan terbuat dari perpaduan sosis dan telur, makanan ini biasanya di sajikan dengan tusuk sate dan berbentuk silinder. Makanan ini sempat viral di media sosial karena proses pembuatannya yang unik dan menarik, yaitu sostel akan naik dengan sendirinya saat sudah matang.
4. Kebab
Kebab adalah hidangan yang berasal dari Timur Tengah dan telah menyebar ke berbagai belahan dunia dengan banyak variasi. Makanan kebab juga biasanya dijual di pasar malam, terdiri dari potongan daging dan berbagai sayuran, terkadang juga dilengkapi dengan saos mayones dan saus tomat atau cabai kemudian dibungkus dengan tortila.
5. Roti Bakar
Roti bakar adalah makanan yang sangat populer, terutama sebagai camilan atau sarapan. Biasanya roti ini juga dipanggang hingga garing dan kemudian diberi berbagai macam topping sesuai selera.
6. Bubble tea
Bubble tea, juga dikenal sebagai boba tea, adalah minuman asal Taiwan yang terkenal karena tekstur uniknya dan beragam rasa yang bisa dipilih. Minuman yang sangat viral di seluruh dunia kamu dapat menjumpai minuman ini di berbagai tempat.
Baca juga: Babi Guling Makanan Khas Bali Yang Cita Rasanya Otentik